Panglima TNI Hadiri Sidang Kabinet Paripurna Perdana di IKN

    Panglima TNI Hadiri Sidang Kabinet Paripurna Perdana di IKN

    Kaltim - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Sidang Kabinet Paripurna (SKP) yang dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo di Istana Garuda, Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Senin (12/8/2024).

     

    Pembahasan dalam sidang kabinet tersebut membahas hal-hal yang bersifat umum,   yang meliputi evaluasi pemerintahan pada tahun ini, terutama tahun terakhir pemerintahan Presiden RI Joko Widodo-Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin. Selain itu, sidang ini juga membahas perencanaan tahun depan termasuk transisi pemerintahan Presiden RI terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden RI terpilih Gibran Rakabuming Raka. 

    Presiden RI Joko Widodo juga menyebutkan Sidang ini adalah sidang yang sangat istimewa sebab pertama kali digelar di Ibu Kota Nusantara (IKN). Turut hadir pada sidang tersebut diantaranya Wakil Presiden RI K.H. Ma'ruf Amin, Presiden RI terpilih Prabowo Subianto, para Menteri Kabinet Indonesia Maju, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Jaksa Agung ST Burhanuddin, Kepala BIN Budi Gunawan serta para undangan lainnya. (Puspen TNI)

    kalimantan timur
    Ahmad Rohanda

    Ahmad Rohanda

    Artikel Sebelumnya

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya

    Artikel Berikutnya

    Sumbar Dukung Kongres IPNU Tahun 2021 Diadakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Langkah Preventif Lapas Permisan Terhadap Gangguan Keamanan dan Ketertiban
    Jelang Pilgub dan Pilkada, Kapolsek Purwasari Ajak Para Tokoh Ikut Jaga Kamtibmas 
    Program Paslon Nomor Dua Asep Japar Andreas Pro Masyarakat dari Mulai Bedah Rumah dan Pengobatan Gratis

    Tags